Benarkan Kuning Telur Mengandung Kolesterol Tinggi?

Wpfreeware 2021-09-06 14:54:54 health

Telur memang sulit dilepaskan dari menu makanan sehari-hari masyarakat Indonesia. Selain karena memiliki rasa yang nikmat, harganya yang murah, dan mudah diolah, telur juga diperkaya nutrisi-nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan, seperti protein, vitamin A, vitamin B, folat, vitamin D, mineral, seperti zat besi, kalium, kalsium, dan zinc. Meski bernutrisi tinggi, telur juga mengandung kolesterol yang tinggi. Dalam satu butir telur, terdapat sekitar 185-200 mg kolesterol. Hal inilah yang membuat sebagian orang enggan mengonsumsi telur karena khawatir terkena kolesterol tinggi. Faktanya, kolesterol juga memainkan peranan penting dalam fungsi tubuh, salah satunya sebagai pelindung sel dalam tubuh. Kolesterol juga berfungsi untuk membantu produksi hormon steroid seperti testosteron, estrogen dan kortisol. Kolesterol yang tinggi memang bisa menyebabkan penyakit jantung bahkan kematian dini. Menurut ahli gizi dari Connecticur University, AS, Maria Luz Fernandes, jumlah kolesterol dalam telur memang lebih tingi daripada kolesterol dalam daging dan produk hewani lainnya.

Lalu bolehkah penderita kolesterol makan telur? Jawabannya adalah boleh, asalkan telur tidak dikonsumsi terlalu banyak. Sebagian besar kolesterol dalam telur terkandung di dalam kuning telur, sementara kandungan kolesterol pada bagian putihnya tergolong rendah. Namun karena kolesterol dalam telur itu dianggap berbahaya, maka tak sedikit penderita kolesterol tinggi yang takut mengonsumsi telur. Salah satu alasannya adalah karena tingginya kandungan kolesterol di dalam telur diyakini dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, terlebih bagi orang yang sudah memiliki kolesterol tinggi. Padahal kenyatannya, hal tersebut belum tentu benar. Kadar kolesterol dalam darah tidak begitu dipengaruhi oleh kolesterol yang didapat dari konsumsi telur semata.

Similar Post You May Like