Toko Babah Kuya, Toko Jamu Berusia 2 Abad Di Bandung

Wpfreeware 2021-09-30 11:16:53 Ngebandung

Soure: Bandungdiary.id

Jamu merupakan sebutan untuk obat tradisional yang berasal dari Indonesia. Akhir-akhir ini jamu juga sering juga di sebut dengan kata \'herbal\'. Jamu dibuat dari bahan-bahan yang alami, berupa bagian dari tumbuhan seperti rimpang, daun-daunan, kulit batang dan buah. Namun sekarang ini peminat jamu memang sudah berkurang. Namun di Bandung, terdapat Toko Jamu Babah Kuya yang berada di Jl.Pasar Baru No.44 Kota Bandung. Tepatnya toko ini berada di belakang Pasar Baru. Uniknya, toko ini telah berdiri selama dua abad lamanya.

Bangunan yang berada du persimpangan jalan tersebut telah hadir di Bandung sejak tahun 1800an. Ya, sejak dua abad lalu fungsi dari toko ini tak berubah yaitu sebagai toko jamu yang menjual berbagai resep obat herbal untuk mengatasi berbagai macam penyakit. Toko ini selalu ramai dikunjungi oleh pelanggan yang akan membeli resep jamu yang disesuaikan dengan keluhan penyakitnya.


Source: Bandungdiary.id

Selain tempat membeli jamu dengan banyak khasiat, disini juga anda bisa \'konsultasi kilat\' dengan yang melayaninya. Hampir berbagai penyakit memiliki racikannya tersendiri, dan jamunya bisa dibuat sesuai pesanan. Mulai dari diabetes, maag, asam urat, kolesterol hingga masalah kesuburan wanita. 

Sejak dua abad lalu, kondisi toko jamu ini tak banyak mengalami perubahan kecuali bangunan yang diperluas. Kini, toko babah kuya di teruskan oleh generasi kelima pengelola Babah Kuya. Menurut yang kini mengelola toko babah kuya, seluruh resep jamu yang dijual di toko ini merupakan racikan keluarga. Pihaknya tidak menjual produk titipan atau jamu yang di produksi diluar Babah Kuya.

Selain resep andalan yang turun-temurun, terdapat juga resep yang dikembangkan sesuai zaman. Beberapa contoh tanaman yang banyak dicari belakang ini adalah daun kelor. Pemilik juga mengungkapkan bahwa banyak masyarakat yang mencari antivirus Covid-19.

Disamping resep jamu, disini banyak pula yang sekedar membeli aneka rempah yang disajikan dalam rak-rak kayu. Mulai dari delima putih, kayu manis, jahe merah, binahong, daun dewa dan lain sebagainya.

Sekarang ini obat-obatan memang praktis anda dapatkan di apotek dan klinik terdekat, namun tidak ada salahnya bukan untuk anda meminum obat-obatan tradisional yang alami?

Similar Post You May Like